Selasa, 12 Juni 2012

BALADA SANG MERAH PUTIH


Lihatlah bendera negeriku
Merahnya sudah pada luntur
Putihnya sudah pada kabur

Belikan aku kesumba untuk mencelupnya
Belikan aku pemutih untuk merendamnya

Lihatlah bendera yang tegak
Merahnya bergincu, putihnya berbedak

Dengarlah
Itu merah bukan kesumba
Tapi merahnya darah-darah pahlawan
Itu putih bukan pemutih
Tapi putihnya hati-hati pejuang
Tak pula bergincu yang ditubi kepalsuan
Tak pula berbedak yang di sapuh kemunafikan

Aku ingin melihat bendera negeriku
Semerah darah dan seputih melati
Bersulam benang-benang keikhlasan
Bersuci air mata, air mata kesucian

Wahai bendera negeriku
Teruslah berkibar menjilat matahari
Sejarah adalah saksi abadi

0 komentar:

Posting Komentar